Memiliki mimpi sebagai penyedia pulsa
termurah se-Indonesia memang tidak masalah. Hanya saja untuk mewujudkannya,
membutuhkan usaha lebih karena memang bisnis pulsa termasuk bidang usaha yang
begitu tinggi persaingannya. Tapi tak perlu cemas, meskipun tinggi persaingan,
bisnis pulsa memiliki pangsa pasar sangat luas.
Apalagi saat ini bisnis pulsa bukan hanya
sekadar menyediakan pulsa elektrik atau pulsa internet saja. Anda bisa
berjualan token listrik, voucher game online hingga membuka loket
PPOB yang menawarkan berbagai kebutuhan. Mulai dari pembayaran tagihan PDAM,
tagihan asuransi kesehatan hingga cicilan kendaraan bermotor.
Sudah pasti semakin lengkap produk yang
ditawarkan, omzet bisnis pulsa bakal melimpah. Hanya saja jika Anda ingin
menjadi penyedia pulsa termurah se-Indonesia, beberapa strategi berikut
ini bisa coba diterapkan. Bahkan bisa dibilang, rahasia-rahasia ini sangat
ampuh menjadikan bisnis pulsa Anda bertahan dan makin besar!
1. Belajar Berkompetisi
Sudah disebutkan sebelumnya bahwa bisnis pulsa
memang sangat kompetitif. Hampir setiap hari akan ada penjual pulsa baru yang
menawarkan produk serupa. Jangan jadikan pesaing itu sebagai ancaman, tapi
jadikan itu sebagai pelajaran. Yap, rahasia pertama agar bisnis pulsa langgeng
adalah dengan mempelajari kompetisi yang ada.
Jika perlu, lakukan survei kecil-kecilan
terhadap penjual pulsa di sekitar domisili dan pahami produk serta layanan
mereka. Ingin dikenal sebagai penjual pulsa termurah se-Indonesia? Maka
Anda harus tetap mempertimbangkan keuntungan yang diperoleh. Jangan sampai
karena mau murah, sampai dijual lebih rendah daripada harga beli.
Rahasia untuk bisa berjualan pulsa murah
adalah pastinya memilih distributor yang tepat. Namun ada banyak distributor
yang cuma menonjolkan sisi murahnya, ternyata pelayanan server mengecewakan.
Agar tidak kalah dalam persaingan bisnis pulsa, Anda harus bisa bijaksana dalam
memilih distributor.
2. Kontrol Keuangan
Dibandingkan bisnis lain, berjualan pulsa
memang mencatat keuntungan sedikit setiap transaksinya. Hanya saja omzet bisnis
ini sangat tinggi sehingga membuat keuntungan yang sedikit itu lama-lama jadi
bukit. Supaya bisa mengembangkan bisnis, Anda harus benar-benar mengontrol
perihal keuangan.
Jika perlu, catat seluruh pengeluaran dan
pemasukan yang ada. Kemudian simpan seluruh keuntungan pada rekening khusus,
dan sebisa mungkin jangan diambil dalam proses pengembangan bisnis. Apalagi di
masa pandemi Covid-19 seperti sekarang, Anda harus benar-benar dewasa dalam
mengatur dana darurat.
3. Inovasi Produk Baru
Menonjolkan diri sebagai penyedia pulsa
termurah se-Indonesia memang tidak salah. Namun jangan lupakan inovasi,
yang menjadi kunci bagaimana sebuah bisnis bertahan. Kalau bisnis Anda awalnya
cuma berjualan pulsa dengan harga murah, kembangkan dengan menyediakan loket
PPOB serta berbagai produk kebutuhan lain.
Dengan begitu, Anda tetap bisa menjaga loyalitas para pelanggan setia, tapi juga bisa meraup peluang dari konsumen baru. Contohnya saja ada menyediakan layanan top-up dompet digital hingga pembayaran voucher game online atau TV berbayar. Dengan begitu Anda akan memiliki pangsa pasar baru.
Dengan begitu, Anda tetap bisa menjaga loyalitas para pelanggan setia, tapi juga bisa meraup peluang dari konsumen baru. Contohnya saja ada menyediakan layanan top-up dompet digital hingga pembayaran voucher game online atau TV berbayar. Dengan begitu Anda akan memiliki pangsa pasar baru.
4. Pahami Pembeli
Nah, rahasia terakhir yang bisa diterapkan
adalah dengan memahami betul pembeli. Pembeli tentu ingin pulsa murah yang
cepat masuk bukan? Untuk itu pilih server dealer terbaik. Pembeli ingin sistem
pembayaran cashless? Sediakan metode non-tunai dengan kartu debit atau
uang digital lewat OVO.
Jika Anda menerapkan rahasia di atas, maka
bukan tak mungkin kalau ambisi menjadi penyedia pulsa termurah se-Indonesia
akan terwujud. Bahkan bukan hanya sekadar murah, bisnis Anda juga begitu
lengkap dan memuaskan. Sekalipun ada banyak pesaing, bisnis pulsa Anda tetap
akan jadi pilihan utama.